Senin, 08 September 2008

Utak Atik Penampilan



KALAU kita sudah enggak pede dengan penampilan, boleh jadi semangat kerja ikutan menghilang. Kini saatnya mengoreksi penampilan agar tampil lebih chic dan feminin.

BibirUntuk ke kantor atau menghadiri acara istimewa, lipstik warna merah memang tak pernah gagal membuat penampilan terlihat glamor. Lagi pula kini warna merah kembali jadi tren, seperti yang dipopulerkan oleh Gwen Stefani atau Christina Aguilera. Atau Anda bisa memilih warna yang mengandung shimmer untuk kesan bibir seksi, tapi tetap lembut.

MataAgar mata terlihat berbinar dan cerah, gunakan eye liner warna hitam. Untuk dandanan yang lebih kreatif, gunakan maskara berwarna. Ungu, biru, atau aqua lashes akan menonjolkan lentik bulu mata Anda. Tapi bila ingin memakai maskara berwarna, gunakan perona mata berwarna netral.

WajahIngin mendapatkan wajah mulus dalam sekejap atau menyamarkan noda gelap di wajah? Gunakan saja concealer untuk menutupi bagian "bermasalah" tadi. Aplikasikan concealer yang berwarna senada dengan kulit kemudian gunakan alas bedak dan bedak tabur untuk menutupi concealer.

Cat KukuKalau selama ini Anda cukup puas dengan kuku yang bersih dan rapi, kini saatnya bermain dengan warna. Gunakan cat kuku berwarna untuk penampilan lebih elegan, terutama untuk acara-acara istimewa. Namun untuk ke kantor, hindari warna-warna mencolok.

AksesoriPermanis penampilan Anda dengan aksesori. Pilih yang sesuai dengan model busana yang dikenakan dan pas dengan bentuk tubuh. Saat memakai busana simpel, kenakan kalung rantai, batu, atau motif besar. (kcm)

Tidak ada komentar: